Home » Profil

Profil

Program Studi Pendidikan Profesi Akuntansi akan memasuki tahun ke-12 (dua belas) sejak didirikan pada 16 Juli 2004 dalam menyelenggarakan Tri Dharma Perguruan Tinggi di bawah naungan Universitas Widyatama. Dalam perkembangannya, di tengah persaingan yang semakin tinggi, baik dalam lingkup lokal (nasional), regional, ataupun global (internasional) serta adanya kesepakatan ASEAN Community 2015, maka keberadaan dan penyelenggaraan Program Studi Pendidikan Profesi Akuntansi perlu untuk menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi dan berdaya saing Nation Competitiveness.

Sejak Juni 2014 kurikulum yang diterapkan Program Studi Pendidikan Profesi Akuntansi disesuaikan dengan ketentuan baru KERPPA-IAI yaitu berdasarkan Keputusan Dewan Sertifikasi Akuntan Profesional Ikatan Akuntan Indonesia Nomor: KEP-04-B/SK/DSAP/IAI/III/2014 Tentang Pemutakhiran Silabus dan Kurikulum Pendidikan Profesi Akuntansi Tahun 2014 dan ditambah muatan lokal sebanyak 6 SKS (3 mata kuliah).

Kurikulum yang diterapkan pada Program Studi Pendidikan Profesi Akuntansi Universitas Widyatama ditujukan untuk menghasilkan tenaga profesional di bidang akuntansi yang memiliki ilmu pengetahuan, kemampuan, dan keterampilan dalam memanifestasikan keahlian yang dimilikinya sesuai dengan perkembangan iptek, serta perkembangan dunia bisnis. Selain itu, mereka harus memiliki sikap mental dan moral yang tinggi baik sebagai pekerja maupun pelaku bisnis.

Tahapan Perkuliahan:

  • Lama studi 1 tahun (2 semester)
  • Beban studi 28 SKS
  • Semester 1 beban studi 15 SKS
  • Semester 2 beban studi 13 SKS
  • Lulusan diberi gelar “Akuntan”

 

Program Studi Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) Universitas Widyatama mempunyai

Visi

Wahana ilmu terapan dalam bidang akuntansi untuk menghasilkan sumber daya manusia yang profesional, berintegritas tinggi, adaptif terhadap perkembangan teknologi dan ilmu pengetahuan.

 

MISI PPAK :

  1. Melaksanakan Program Tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang akuntansi yang berwawasan global.
  2. Menyelenggarakan pendidikan akuntansi yang berkualitas dan berkelanjutan yang mudah diakses dan terjangkau oleh masyarakat luas sehingga mampu berperan aktif dalam mencerdaskan bangsa.
  3. Melakukan kegiatan penelitian dan pengembangan ilmu ekonomi khususnya dalam bidang akuntansi dan bisnis yang efisien dan efektif sehingga menghasilkan lulusan bidang akuntansi yang kreatif, inovatif dan mampu bersaing.
  4. Berperan serta dalam menyiapkan tenaga profesional dalam bidang akuntansi yang memiliki integritas dan siap menghadapi dunia bisnis yang dinamis, menjunjung norma-norma dan etika profesi.

 

TUJUAN :

  1. Terlaksananya Program Tridharma Perguruan Tinggi dalam bidang akuntansi yang berwawasan global.
  2. Terselenggaranya pendidikan akuntansi yang berkualitas dan berkelanjutan yang mudah diakses dan terjangkau oleh masyarakat luas sehingga mampu berperan aktif dalam mencerdaskan bangsa.
  3. Terlaksananya kegiatan penelitian dan pengembangan ilmu ekonomi khususnya dalam bidang akuntansi dan bisnis yang efisien dan efektif sehingga menghasilkan lulusan bidang akuntansi yang kreatif, inovatif dan mampu bersaing.
  4. Ikut berperan serta dalam menyiapkan tenaga profesional dalam bidang akuntansi yang memiliki integritas dan siap menghadapi dunia bisnis yang dinamis, menjunjung norma-norma dan etika profesi.

 

Sasaran :

  1. Mahasiswa 100% lulus tepat waktu (≤ 2 semester) dengan prestasi yang memuaskan (IPK ≥ 3.00).
  2. Sekurang-kurangnya 75% lulusan memiliki Score EPT minimal 500.
  3. Sekurang-kurangnya 80% lulusan menguasai aplikasi komputer di bidang akuntansi dengan nilai minimal B.
  4. Minimal dalam satu tahun setiap dosen tetap mempublikasikan hasil penelitiannya dan melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat